Menu

Mode Gelap
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Ungkap Wajah dan Arti Nama Anak Kedua Tak Restui Hubungan Eva Manurung dan Jordan Ali, Febby Carol: Bikin Malu Empat Tempat Kafe Terbaik di Patrol, Indramayu, Jawa Barat Wulan Guritno Jalani Pemeriksaan Terkait Kasus Promosi Judi Online Aldi Taher Doakan Masalah Yadi Sembako Segera Selesai

Entertainment · 10 Nov 2023 08:12 WIB ·

4 Series yang Dibintangi Tio Pakusadewo, Terbaru Merajut Dendam


					Tio Pakusadewo (Instagram/@bioskop) Perbesar

Tio Pakusadewo (Instagram/@bioskop)

DOMESTIK.CO.Id – Kanjeng Raden Tumenggung Irwan Susetyo Pakusadewo atau lebih dikenal Tio Pakusadewo merupakan aktor senior yang mulai terjun ke dunia seni peran sejak tahun 1987.

Pria yang lahir pada 2 September 1963 ini telah membintangi banyak film layar lebar. Berkat kemampuan aktingnya yang memukau, ia pun berhasil meraih berbagai penghargaan.

Tak hanya film, kini aktor yang berusia 60 tahun itu diketahui kerap membintangi sejumlah series.

Penasaran series apa saja yang pernah dibintanginya? Berikut 4 rekomendasi series yang dibintangi oleh Tio Pakusadewo.

1. Kalis (2020)

Tio Pakusadewo berperan sebagai Napoleon dalam series Kalis. Series yang tayang di STRO ini menceritakan tentang seorang wanita bernama Alisa atau Kalis (Reynavenzka Deyandra) yang terpaksa menjadi Pekerja Seks Komersial (PSK) untuk menghidupi anaknya.

Baca Juga  Alvin Fernandez Komar, Influencer Back-Stage yang Tak Abai dengan Pendidikan

Sebagai PSK, ia kerap mendapatkan perlakuan kasar dari pelanggannya. Namun, Kalis tetap bertahan demi memenuhi kebutuhan putrinya.

2. Pertaruhan The Series (2022)

Series yang rilis tahun 2022 di Vidio ini menceritakan tentang perjuangan pria bernama Elzan (Jefri Nichol).

Elzan bekerja keras demi menghidupi keluarganya sekaligus memperjuangkan rumah milik keluarga yang akan disita oleh bank. Dalam Pertaruhan The Series, Tio Pakusadewo berperan sebagai ayah Elzan bernama Musa Firdaus.

3. Kisah Tanah Jawa: Merapi (2019)

Kisah Tanah Jawa: Merapi mengisahkan tentang Andi (Deva Mahendra) dan Babon (Joshua Suherman) yang akan melakukan pendakian ke Gunung Merapi untuk mencari sahabatnya, Rio.

Baca Juga  Apakah Drama China Tentang CEO Menjadi Inspirasi bagi Para Pebisnis?

Dalam series yang tayang di Iflix ini, Tio Pakusadewo berperan sebagai pemandu gunung yang mempunyai rencana jahat bernama Suratno.

4. Merajut Dendam (2023)

Merajut Dendam merupakan series populer yang tayang perdana pada 13 Oktober 2023 di Video.

Series yang disutradarai oleh Razka Robby Ertanto ini menceritakan tentang seorang perempuan cerdas dan tangguh bernama Nina (Laura Basuki) yang kerap diselingkuhi oleh suaminya, Rasya (Oka Antara).

Dalam series ini, Tio Pakusadewo berperan sebagai ayah Rasya yang menormalisasi perselingkuhan bernama Tresna.

Nah, itulah 4 rekomendasi series yang dibintangi oleh Tio Pakusadewo. Selamat menonton!

Artikel ini telah dibaca 346 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Black Onyx Resto and Bar: Tempat Eksklusif dengan Suasana Malam Menggoda

24 Mei 2024 - 08:30 WIB

Screenshot 20230804 094849 Instagram

Apa Cerita Terbaru Drama China?

19 Mei 2024 - 22:11 WIB

Drama China Terbaru

5 Drama China Terbaik yang Dibintangi Xu Kai, Ada Wonderland of Love dan Court Lady

19 Mei 2024 - 22:05 WIB

Xu Kai (Instagram/@xukai.0305)

Temukan pengalaman Euforia Malam yang Menarik di Mantra Club PIK

16 Mei 2024 - 21:56 WIB

Foto: Mantra.jkt

Kembangkan Bisnis Skincare, Selebgram Ini Ungkap Ada Misi Terselubung

14 Mei 2024 - 13:19 WIB

tuti wulandari 43

Profil Anggota StarBe, Girl Group Indonesia yang Curi perhatian Korea Selatan

14 Mei 2024 - 12:59 WIB

StarBe Girl Grup Indonesia
Trending di Entertainment