Menu

Mode Gelap
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Ungkap Wajah dan Arti Nama Anak Kedua Tak Restui Hubungan Eva Manurung dan Jordan Ali, Febby Carol: Bikin Malu Empat Tempat Kafe Terbaik di Patrol, Indramayu, Jawa Barat Wulan Guritno Jalani Pemeriksaan Terkait Kasus Promosi Judi Online Aldi Taher Doakan Masalah Yadi Sembako Segera Selesai

News · 4 Okt 2023 19:04 WIB ·

Kunjungan Tim Inspektorat Jenderal, Kanwil Kemenkumham Maluku Utara Bahas Dua Agenda


					Kunungan Tim Inspektorat ke Kanwil Kemenkumham Maluku Utara (dok. istimewa) Perbesar

Kunungan Tim Inspektorat ke Kanwil Kemenkumham Maluku Utara (dok. istimewa)

Domestik.co.id – Ternate – Pertemuan antara Kepala Kantor Wilayah (kakanwil) Kemenkumham Maluku Utara M. Adnan dengan tim dari Inspektorat Jenderal Kemenkumham RI berlangsung hangat di ruang kerja kakanwil, Rabu (4/10/2023).

Adnan yang menyambut tim Inspektorat Jenderal dari ruang kerjanya turut didampingi Kepala Bagian Program dan Humas, Irwan Kadir. Dalam kesempatan tersebut Adnan menyampaikan selamat datang atas kedatangan tim Inspektorat Jenderal selaku pengawas internal Kemenkumham.

Dirinya berharap kunjungan langsung tim Inspektorat Jenderal ke wilayah timur Indonesia, tepatnya di Maluku Utara dapat menjadi wadah dan kesempatan bagi jajaran Kanwil Kemenkumham Maluku Utara untuk dapat melakukan pendampingan sesuai dengan agenda kegiatan.

Sementara itu, Nanih Kusnani selaku ketua tim menyampaikan bahwa kunjungan secara langsung ke Kanwil Kemenkumham Maluku Utara dalam rangka melakukan identifikasi kendala manajemen risiko pada Kanwil Kemenkumham Maluku Utara.

Baca Juga  Kakanwil Parlindungan dan Jajaran Antusias Ikuti Kuliah Umum Menter Yasonna

Identifikasi kendala tersebut kata Nanih, juga dibarengi dengan penguatan integritas melalui Survei Penilaian Integritas (SPI). “Kami berharap seluruh peserta yang nantinya hadir saat kegiatan, dapat menyimak dengan baik materi yang akan kami sampaikan. Mengingat Survei SPI ini dijadikan data oleh Menpan-RB dan KPK untuk mengukur tingkat persepsi anti korupsi setiap K/L,” kata Nanih.

Baca Juga  Salut! Kemenkumham Terima Opini WTP 14 Kali Berturut-turut

Kunjungan tim Inspektorat Jenderal Kemenkumham RI yang beranggotakan 4 orang dan 1 ketua tim akan melaksanakan 2 agenda selama berada di Kanwil Kemenkumham Maluku Utara, yakni identifikasi kendala manajemen risiko dan penguatan indeks efektifitas pengendalian korupsi melalui Survei SPI yang akan berlangsung pada tanggal 5 Oktober 2023.

Artikel ini telah dibaca 153 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Hari Lahirnya Pancasila Setiap Tanggal 1 Juni

1 Juni 2024 - 03:03 WIB

Hari Lahirnya Pancasila Setiap Tanggal 1 Juni

Apa peran Ahmad Soebardjo untuk kemerdekaan Indonesia?

26 Mei 2024 - 12:07 WIB

Ahmad Soebardjo

Karyawan Minimarket di Depok Bobol Brankas Tempatnya Bekerja untuk Judi Online

9 Desember 2023 - 13:55 WIB

karyawan minimarket mencuri uang untuk main judi

Calon Legislatif Dapil 6 Kabupaten Indramayu Ainun Nadjib S.H., Melakukan Kegiatan Sosialiasi di Kecamatan Haurgeulis

5 November 2023 - 09:01 WIB

Haurgeulis Ainun Nadjib

Kanwil Kemenkumham Sulawesi Barat Hadiri Simulasi Pengamanan Pemilu Tahun 2024

12 Oktober 2023 - 16:37 WIB

Simulasi pengamanan kota (dok. istimewa)

Tingkatkan Layanan, Kanwil Kemenkumham Sulawesi Barat Laksanakan Sosialisasi Sapo Perdes

12 Oktober 2023 - 16:32 WIB

Kanwil Kemenkumham Sulawesi Barat sosialisasi Sapo Perdes (dok. istimewa)
Trending di News