Domestik.co.id – Irfan Hakim mengungkapkan rasa bangganya menjadi seorang MC atau presenter. Karena pengakuannya ini banyak orang mengaitkannya dengan pernyataan Ganjar ketika mengisi acara Najwa Shihab.
Seperti kita ketahui Irfan Hakim sudah menggeluti dunia MC atau presenter sudah sejak lama sekali. Bahkan sampai saat ini dirinya masih aktif menjadi presenter sebuah acara dan sukses membuat suasana terasa lebih hidup.
Tentunya membutuhkan skill atau kemampuan khusus untuk bisa menghidupkan suasana. Jadi tidak bisa sembarang orang, melainkan orang yang memang sudah ahli dalam bidangnya.
Irfan Hakim Bangga Jadi MC
Hal tersebut ia ungkapkan secara tiba-tiba melalui postingan instagramnya Jum’at (22/9/23), ia menuliskan caption tentang pengakuannya merasa bangga karena menjadi MC. Baik itu menjadi MC on atau off air.
Tidak hanya merasa bangga, ia juga mengungkapkan rasa syukurnya karena melalui profesi ini menjadi ladang mata pencahariannya. Serta dirinya bisa mendapatkan banyak uang dari jobnya menjadi MC.
Namun kalimat selanjutnya justru membuat followers atau netizen yang melihatnya merasa terkejut. Pasalnya melalui postingan tersebut ia mengungkapkan tidak pernah merendahkan profesi lainnya ketika menjadi MC.
Banyak orang merasa postingan tersebut ada hubungannya dengan ungkapan Ganjar sempat menghebohkan jagat media sebelumnya. Yang mana melalui video tersebut banyak orang merasa bahwa Ganjar merendahkan profesi MC.
Sebelumnya beredar video Ganjar yang tengah berdiskusi dengan Najwa Shihab dalam acara Mata Najwa yang disaksikan oleh para mahasiswa. Pada diskusi tersebut, Ganjar terlihat mengungkapkan pernyataan yang menimbulkan tudingan merendahkan profesi MC juga jurnalis.
Sindiran Halus
Melalui postingan tersebut memang tidak ada foto siapapun untuk menjelaskan maksudnya. Hanya sebuah tulisan ungkapan syukur karena menjadi MC dan tidak pernah merendahkan profesi lainnya.
Banyak komentar yang ikut nimbrung dalam postingan tersebut, ada yang menyebutkan ini sebagai sindiran halus bagi seseorang. Namun tidak sedikit juga pihak membela dan meluruskan pernyataan dari Ganjar.
Sebenarnya Irfan tidak menyenggol secara langsung pernyataan dari Ganjar, tapi netizen sudah kadung panas dan geram. Mereka mengkecam postingan tersebut dan memberikan penjelasan tentang pernyataan Ganjar.
Komentar Pada Postingan Irfan Hakim
Ada yang menjelaskan bahwa capres dari PDIP tersebut tidak menjelaskan profesi orang. Dan menganggap ‘masa artis papan atas tidak bisa menangkap maksud Pak Ganjar’. Kemudian ada komentar lainnya yang menyuruh Irfan mengambil sisi positifnya.
Serta mengingatkan jika bisa untuk mencerna atau mengambil makna perkataannya lebih dewasa lagi. Karena apa yang Ganjar katakan ada benarnya, dan sesuai dengan perkataan Najwa bahwa semua profesi tidak ada yang buruk.
Netizen lainnya mengingatkan jangan memperkeruh suasana atau menggoreng video tersebut. Karena yang Ganjar maksud juga untuk 10 lulusan terbaik yang jarang mau kembali ke kampus.
Selain itu komentar lainnya mengucapkan bahwa intinya tidak merendahkan profesi MC. Tidak perlu mengungkit kembali video yang membuat banyak orang gagal paham dari Ganjar Pranowo.
Berbeda dengan netizen, justru rekan Selebriti memberikan semangat pada presenter kondang ini. Seperti Melly Goeslaw yang memberikan semangat agar Irfan tetap bangga juga merasa bersyukur dengan profesinya tersebut.
Kemudian ada juga Robby Purba yang satu profesi dengannya memberi semangat. Tri Suaka , penyanyi populer juga ikut memberikan semangatnya. Dan masih ada beberapa rekan artis lainnya, tidak ketinggalan mengobarkan semangat untuk Irfan Hakim.