Domestik.co.id – Mamuju – Kakanwil Kemenkumham Sulbar, Parlindungan mengikuti Apel Kehormatan dan Renungan Suci dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia. Apel Kehormatan dan Renungan Suci dilaksanakan di Taman Makam Pahlawan Patidi dan dipimpin oleh Pj, Gubernur Sulawesi Barat, Rabu (16/8/2023) malam.
Kegiatan ini dihadiri oleh Penjabat Gubernur Sulbar Zudan Arif Fakrulloh, Sekda Muhammad Idris, serta Kepala Instansi Vertikal dan Daerah.
“Apel kehormatan dan renungan suci menjadi salah satu hal yang wajib dilakukan setiap momen peringatan hari Kemerdekaan Republik Indonesia,” ujar salah seorang Kakanwil unit wilayah di bawah kepemimpinan Menkumham, Yasonna itu usai mengikuti acara tersebut.
Parlindungan mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk penghormatan sekaligus momen untuk mengenang jasa para Pahlawan yang telah berjuang meraih kemerdekaan untuk Bangsa dan Negara Republik Indonesia. Kakanwil berharap dengan dilaksanakannya Apel Kehormatan dan Renungan Suci bisa memberikan doa terbaik kepada para Pahlawan yang telah gugur.
“Semoga arwah para Pahlawan yang telah gugur diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa, serta mendapat tempat terbaik di sisiNya,” sambungnya.
Kakanwil berpesan kepada generasi penerus bangsa untuk terus berjuang meningkatkan kemampuan agar dapat membawa bangsa Indonesia Terus Melaju untuk Indonesia Maju.